Rabu, 09 Maret 2011

13 Gen Baru Pengaruhi Penyakit Jantung


Para ilmuwan telah menemukan 13 varian gen baru yang meningkatkan resiko penyakit jantung seseorang. Penyakit jantung dikenal sebagai penyakit mematikan nomor satu di dunia.

"Penemuan dari 13 varian gen yang belum diketahui dari sekira 10 gen baru, dapat memberikan petunjuk bagaimana melakukan perawatan efektif bagi penyakit jantung ke depannya," ujar para ilmuwan. Demikian seperti yang dikutip dari The Straits Times, Senin (7/3/2011).

Penemuan tersebut juga menyarankan kalau cukup berguna untuk memetakan varian genetik dari seseorang untuk penyakit jantung sebagai bagian dari perawatan rutin ke depannya, agar bisa melaukan pencegahan serta perawatan yang lebih baik.
"Dengan informasi seperti ini, kita bisa memperingatkan seseorang lebih dini untuk mengambil langkah-langkah selanjutnya," ujar pihak Themistocles Assimes of Standford University School of Medicine di AS.

"Meskipun kini kami sudah lebih banyak informasi, namun masih tetap harus mengidentifikasi lagi lebih banyak varian gen, sampai beberapa tahun ke depan agar bisa menjalankan pemetaan genetik di klinik dokter," jelas pihak Themistocles Assimes of Standford University School of Medicine.

Menurut pada World Health Organization (WHO), penyakit jantung adalah penyakit yang paling mematikan di dunia, yang membunuh sekira 17,1 juta orang dalam setahun. Miliaran dollar sudah dihabiskan setiap tahunnya untuk perawatan dan peralatan medis penyakit ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bagaimana Menurut Anda Tentang Artikel diatas?
Silakan komentarnya, Terima Kasih